Jika Anda sedang mencari HP andalan dengan budget 3 juta, Samsung Galaxy A23 bisa menjadi salah satu pilihan utama yang menonjol di segmen menengah. Ponsel 4G ini menawarkan sejumlah kelebihan yang membuatnya sangat menarik dan mampu bersaing dengan baik di pasaran.
- Rilis : Maret 2022
- Layar : 6.6 inci PLS LCD 90Hz
- Chipset : Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G (6nm)
- GPU : Adreno 610
- RAM : 6 GB
- Memori Internal : 128 GB
- Memori Eksternal : Tersedia, slot microSD
- Kamera Belakang : 50 MP (wide), 5 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
- Kamera Depan : 8 MP (wide)
- Baterai : Li-Po 5000 mAh, Fast Charging 25W
Selengkapnya : Spesifikasi Samsung Galaxy A23 dan Harganya
Kendati demikian, jangan lupa untuk mempertimbangkan kekurangannya agar kalian tidak salah pilih. Mari ketahui kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A23 berikut untuk mengenal perangkat ini lebih jauh.
Baca juga : Inilah Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A13
Kelebihan Samsung Galaxy A23
Ada sejumlah serangkaian fitur dan spesifikasi unggulan yang menjadikan Samsung Galaxy A23 tampak sangat menggoda. Beberapa poin yang menjadi kelebihannya adalah sebagai berikut.
Performa Tangguh
Samsung Galaxy A23 menawarkan dapur pacu yang tangguh dengan prosesor Snapdragon 680 dari Qualcomm. SoC 4G ini terkenal di kelas smartphone menengah dengan CPU Octa-core yang dapat diandalkan, berkecepatan hingga 2.4 GHz, dan didukung oleh GPU Adreno 610.
Dengan kemampuan untuk menangani multitasking berat, Samsung Galaxy A23 juga dilengkapi dengan RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Ditambah dengan dukungan RAM Plus hingga 6 GB dan slot microSD hingga 1 TB, membuat ponsel ini sangat lengkap dalam hal performa.
Baca juga : Daftar HP dengan RAM 3GB Murah Terbaik
Kamera Quad dengan OIS
Ponsel ini juga menonjolkan kelebihan pada sistem kameranya yang terdiri dari empat lensa di bagian belakang. Dengan kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 5 MP, kamera makro 2 MP, dan sensor kedalaman 2 MP, Samsung Galaxy A23 cocok bagi Anda yang hobi fotografi.
Bahkan, teknologi OIS atau Optical Image Stabilization yang hadir pada kamera belakang memastikan hasil foto dan video Anda lebih stabil dan berkualitas, bahkan dalam kondisi minim cahaya. Fitur ini membuat rekaman video hingga resolusi 4K pada 30 fps menjadi lebih halus.
Baterai Besar dan Fast Charge
Daya tahan baterai Samsung Galaxy A23 sangat menonjol dengan kapasitas 5.000 mAh yang dapat bertahan hingga 2 hari dengan pemakaian normal. Selain itu, teknologi fast charging 25W memastikan pengisian daya lebih cepat dan efisien.
Baca juga : Daftar HP Samsung RAM 2GB Terbaru
Konektivitas dan Sensor Lengkap
Samsung Galaxy A23 dilengkapi dengan konektivitas lengkap, termasuk port audio jack 3.5mm, fitur NFC, dan sensor sidik jari side-mounted. Ponsel ini juga memiliki berbagai sensor lainnya, seperti sensor gyro, virtual cahaya, dan geomagnetic sensor, yang mendukung pengalaman pengguna yang lebih baik.
Desain Elegan dan Kompak
Desain minimalis dan kekinian pada Samsung Galaxy A23 membuatnya tampak elegan dan menarik perhatian. Dengan bodi ramping, ponsel ini nyaman digenggam dan ringan dengan ketebalan 8.4mm dan bobot 195 gram. Tersedia dalam beberapa pilihan warna yang bernuansa seamless, seperti Peach, Blue, dan Black.
Baca juga : Inilah 7 Kelebihan dan Kekurangan Smartphone Realme GT 2 Pro
Kekurangan Samsung Galaxy A23
Kurang lengkap rasanya jika membahas kelebihan tanpa mengetahui kekurangannya. Oleh sebab itu beberapa kekurangan Samsung Galaxy A23 di bawah ini wajib untuk dikulik kembali.
Panel PLS TFT
Sayangnya, Samsung Galaxy A23 masih menggunakan panel PLS TFT meskipun dengan resolusi Full HD Plus dan ukuran layar 6.6 inci. Kualitas layar ini mungkin tidak sevivid panel AMOLED dan dapat lebih boros daya. Seiring dengan perkembangan pasar, banyak smartphone lain dengan spesifikasi layar lebih baik di kisaran harga yang sama.
Speaker Mono
Samsung Galaxy A23 hanya memiliki satu speaker atau speaker mono, meskipun dilengkapi dengan teknologi Dolby Atmos dan output audio stereo melalui headset. Hal ini bisa mempengaruhi kualitas audio saat mendengarkan suara tanpa menggunakan jack audio.
Tanpa IP Rating
Samsung Galaxy A23 belum memiliki IP Rating yang menjamin ketahanan terhadap debu dan air. Pengguna harus lebih berhati-hati saat menggunakan perangkat ini di lingkungan terbuka.
Meskipun memiliki beberapa kekurangan, Samsung Galaxy A23 menawarkan banyak kelebihan yang membuatnya sangat worth it untuk dibeli. Apakah Anda siap merasakan performa unggul Samsung Galaxy A23?