2 Cara Membuat Font Sendiri di Android Dengan Mudah dan Simpel

Cara Membuat Font di Android

Di dalam dunia desain, font memegang peranan penting yang sangat mempengaruhi penampilan. Dengan mengubah bentuk font saja, misalnya satu desain poster kamu ubah fontnya, hal ini bisa memberikan kesan yang berbeda pada poster tersebut.

maka dari itu, memilih font yang akan digunakan pada poster tidak boleh sembarangan. Perlu sedikit pendekatan psikologis agar pesan yang ingin disampaikan lewat poster yang dibuat bisa lebih maksimal.

Lain desain lain pula font di hp. Banyak yang merasa jenuh dengan font pada ponsel mereka. Akhirnya banyak pengguna ponsel yang mencari cara mengganti font hpnya dengan yang lebih menarik.

Sebenarnya ada banyak pilihan font yang bisa kamu coba secara gratis. Kamu bisa mengunjungi situs-situs online yang menyediakan font gratis. Namun, jika kamu ingin membuat font sendiri yang unik, silakan simak artikel ini sampai bawah.

Baca juga : Cara Cek Kecepatan Internet di HP atau PC

Cara Mudah Membuat Font Sendiri di Android

Membuat font di komputer atau laptop merupakan hal yang sudah biasa. Namun, sekarang kamu juga bisa buat font sendiri hanya dengan hp android saja. Caranya pun terbilang cukup mudah, ada dua cara yang akan mimin bagikan yaitu dengan menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi. Berikut ulasannya.

1. Menggunakan Aplikasi Fonty

Aplikasi Fonty adalah aplikasi yang diperuntukan bagi mereka yang ingin membuat font. Pengguna diberi kebebasan untuk menggambar huruf, memotong dan membuat tipografi sendiri sesuai keinginan.

Konsepnya kamu akan membuat huruf per huruf dari tulisan tangan yang kamu buat sendiri. Di sini kamu tidak perlu takut kehilangan project, karena aplikasi ini sudah menyediakan fitur auto-save.

Selain itu, aplikasi Fonty juga bisa digunakan tanpa root hp. Sehingga jadi lebih mudah dan dapat meminimalisir kerusakan ponsel akibat root. Kamu bisa mengunduhnya secara gratis di play store.

Berikut langkah-langkahnya yang bisa kamu ikuti:

  • Pertama, download terlebih dahulu aplikasi Fonty di platstore dan install di Hp android.
  • Jika sudah, buka aplikasinya kemudian kamu akan melihat beberapa font yang sudah ada yang bisa kalian edit atau pakai. Namun di sini kalian pilih New di bagian kiri bawah.
  • Setelah itu akan muncul sebuah form yang mana kamu harus melengkapi beberapa data seperti nama font, pembuat font, bahasa dan negara.
  • Langkah selanjutnya kalian tinggal membuat font yang diingikan. Kamu akan diminta untuk menulis huruf dari A-Z satu persatu.
  • Agar lebih menarik, pengguna bisa melakukan pengeditan lebih lanjut menggunakan tool yang ada di bagian bawah, seperti memberi warna, menambah kontur, ukuran dan sebagainya.
  • Jika sudah, berikutnya tap tanda panah di pojok kanan atas untuk mem-preview. Kemudian tekan ikon share untuk menyimpan project.
  • Selesai.

Baca juga : Cara Menghapus Cache di HP Android Agar Tidak Lemot

2. Membuat Font Sendiri di Android Tanpa Aplikasi

Cara yang kedua ini bisa kita lakukan tanpa aplikasi tambahan, disini kita akan memanfaatkan layanan situs web pembuat fotn secara online. Ada beberapa situs yang memberikan tool dan fitur-fitur lengkap.

Dengan begitu kamu tidak perlu melakukan penginstalan aplikasi apapun. Situs-situs ini sangat mudah digunakan bahkan oleh pemula sekalipun yang belum memiliki skill sama sekali.

Ada banyak website yang bisa kamu coba untuk membuat font, namun mimin merekomendasikan 3 website ini karena gratis digunakan, diantaranya:

  • FontArk
  • FontStruct
  • BitFontMaker2

Itulah 2 cara membuat font sendiri di android dengan mudah dan simpel. Hasil dari font yang telah kamu buat, bisa diupload di berbagai media jual font atau yang lainnya.

Jangan lupa simak pula informasi mengenai cara memisahkan video dan audio di hp Android pada artikel sebelumnya. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan selamat mencoba.

Posting Komentar

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.