Bagaimana cara memunculkan app drawer MIUI 11 di xiaomi? Smartphone xiaomi baru saja mengupdate custom ROM-nya, dimana versi terbarunya adalah MIUI 11. Dan dalam MIUI 11 ini ada beberapa fitur yang cukup menarik yaitu xiaomi resmi menghadirkan fitur App Drawer atau disebut dengan laci aplikasi. Dengan mengaktifkan fitur app drawer maka nantinya semua aplikasi yang terinstall bisa kita lihat dengan mengusap layar home keatas (swipe up).
Disamping itu, di dalam fitur app drawer di MIUI 11 ini, nantinya pengguna xiaomi akan menemukan 2 kategori daftar aplikasi yang terpasang di hp xiaomi yang dipakainya. Pada bagian atas ada beberapa aplikasi yang baru saja kita buka, sedangkan pada bagian bawah akan menunjukkan keseluruhan aplikasi yang terpasang di hp xiaomi kita.
Sebenarnya untuk tujuan dari adanya fitur app drawer ini pastinya adalah untuk mendapatkan kemudahan dan juga agar pengguna bisa melakukan pengendalian yang lebih nyaman, terutama saat kita ingin mengakses ke aplikasi tertentu. Nah, jika pengguna tidak suka dengan fitur ini maka pengguna juga bisa mengembalikan ke tampilan daftar standar atau reguler.
Namun sangat disayangkan sekali, karena saat ini untuk cara memunculkan fitur App Drawer di xiaomi, itu hanya smartphone yang sudah melakukan pembaharuan ke MIUI 11 di china atau ROM China Stabble MIUI 11.
Bagi kalian yang sudah tidak sabar ingin menampilkan app drawer MIUI 11 pada hp xiaomi pada rom global stable maka kalian bisa saja, asalkan memakai trik yang kita bagikan yaitu dengan menggunakan aplikasi launcher. Dan untuk langkah-langkah cara menggunakannya silahkan simak saja berikut ini.
Cara Mengaktifkan Fitur App Drawer Baru di MIUI 11
Berikut langkah-langkah untuk menampilkan app drawer MIUI 11 di hp xiaomi :
- Silahkan kalian download aplikasi miuisystem Launcheer alpha v4.
- Setelah selesai download dan install akan ada notifikasi, kalian bisa klik OK.
- Selanjutnya kalian bisa langsung buka hp xiaomi kalian, kemudian masuk ke menu pengaturan - layar utama - layar utama pilih dengan laci aplikasi - klik oke.
- Selesai.kini kalian bisa langsung cek dan praktekkan ke halaman utama kalian dan lakukan swipe up ke atas. Maka disana kalian akan menemukan sebuah laci aplikasi.
Oke, demikianlah cara mudah menampilkan fitur app drawer miui 11 pada semua hp xiaomi tanpa root. Semoga artikel dari Teknoindie.com ini bermanfaat dan sampai jumpa kembali pada postingan selanjutnya. Terimakasih.