2 Cara Mengubah Tulisan di HP Oppo, Tanpa Ribet!

Mengubah tulisan atau font merupakan salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mempercantik tampilan smartphone android. Dengan begitu kamu tidak akan bosan dengan tampilan yang gitu-gitu aja. Kamu juga bisa mengganti font Hp sesuai dengan yang kamu inginkan.

mengubah font di hp oppo

Seperti yang kita tahu, biasanya hp sudah tersetting secara default dengan font standar yang umum digunakan. Font ini biasa kita lihat pada penamaan aplikasi, teks chat dan lain sebagainya. Font yang standar tentu kurang menarik karena sudah banyak yang menggunakannya.

Kamu tidak perlu khawatir, karena kamu masih bisa mengubah tulisan di Hp Oppo dengan mudah. Oppo sendiri memberikan kebebasan kepada penggunanya untuk mengganti font.

Namun, masih ada banyak pengguna yang belum tahu cara untuk mengganti font default. Kalau kamu salah satunya, maka simaklah ulasan yang telah saya rangkum di bawah ini.

Cara Mengganti Font di Hp Oppo

Di sini mimin akan membagikan dua metode untuk mengganti font di Hp Oppo yaitu dengan aplikasi dan tanpa aplikasi. Tutorial ini bisa kamu terapkan pada semua tipe Hp Oppo. Simak penjelasannya di bawah ini.

1. Mengubah Tulisan di Hp Oppo Tanpa Aplikasi

mengubah font di oppo tanpa aplikasi

Nah, untuk cara yang pertama kita akan memanfaatkan fitur bawaan dari Hp Oppo. Dengan  begitu kamu tidak perlu lagi untuk menginstal aplikasi tambahan, sehingga bisa menghemat ruang penyimpanan.

Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:

  • Pertama, buka menu Setelan pada Hp Oppo.
  • Selanjutnya, cari dan pilih opsi Layar dan Kecerahan.
  • Kemudian scroll ke bawah dan masuk ke menu Font.
  • Nah, di sini kamu bisa memilih font yang sudah tersedia.
  • Kalau kamu ingin menggunakan font yang lainnya, tekan menu Open Theme Store/Download More di bagian bawah.
  • Di dalam aplikasi Theme Store, pilih menu Huruf.
  • Setelah itu kamu bisa melihat banyak jenis font yang bisa digunakan.
  • Pilih salah satu font, unduh kemudian tekan tombol Terapkan.
  • Secara otomatis tulisan di Hp Oppo kamu akan berubah.
  • Selesai.

Perlu kamu ketahui bahwa tidak semua jenis font yang ada di Theme Store bisa kamu unduh secara gratis. Ada beberapa jenis font yang berbayar. Jadi silakan kamu pilih saja mana yang gratis.

Jika cara di atas masih tidak bekerja di Hp Oppo kamu, silahkan lihat cara selanjutnya di bawah ini.

2. Mengubah Tulisan di Hp Oppo Dengan Aplikasi

zfont 3

Cara yang selanjutnya yaitu mengubah tulisan di hp oppo dengan bantuan aplikasi. Memang cara yang satu ini terdengar agak ribet jika dibandingkan dengan cara sebelumnya. Namun admin yakin cara ini dapat digunakan di semua ponsel Oppo.

Ada banyak aplikasi pengubah font Hp, namun mimin sarankan untuk menggunakan aplikasi Zfont 3. Selain menawarkan banyak jenis font, mudah digunakan serta ringan digunakan, aplikasi ini juga bisa langsung digunakan tanpa harus root Hp Android.

Selain mengganti font, pengguna juga dapat menambahkan emoji baru. Aplikasi Zfont 3 bisa kamu unduh secara gratis di Google Playstore. Sudah ada sekitar lebih dari 10 juta orang yang mengunduh aplikasi ini.

Kamu hanya perlu mendownload dan install aplikasinya. Kemudian pilih font yang ada di dalam aplikasi lalu terapkan. Jika sudah, restart Hp Oppo kamu dan lihat hasilnya. Font akan berubah keseluruhan secara otomatis.

Itulah tutorial kita kali ini mengenai Cara Mengubah Tulisan di Hp Oppo, baik dengan aplikasi maupun tanpa aplikasi. Kamu bisa memilih cara mana yang paling mudah digunakan.

Sampai jumpa di tutorial berikutnya!

Posting Komentar

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.