Harga Asus ROG Phone 7 Terbaru 2024 dan Spesifikasi

Asus ROG Phone 7

Fitur Unggulan


  • Konektivitas 5G, WiFi 7, dan NFC
  • Perekaman video hingga resolusi 8K
  • Layar AMOLED 165 Hz
  • Desain atraktif dengan lampu RGB
  • Baterai 6000 mAh, mendukung pengisian cepat 65W
  • SoC premuium Snapdragon Gejmm2

Selengkapnya : Kelebihaan dan Kekurangan Asus ROG Phone 7

ASUS ROG Phone 7 akhirnya resmi dijual di Indonesia. Bagi Anda yang mencari pengalaman bermain game seluler yang lebih baik, Anda bisa mengunjungi sejumlah saluran penjualan untuk membelinya. Perangkat dengan harga mulai dari Rp10.999.000 tersebut bisa menjadi alternatif pilihan yang layak untuk dipertimbangkan. ASUS secara khusus merancang ROG Phone 7 untuk memenuhi kebutuhan bermain game seluler.

ROG Phone 7 dilengkapi dengan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang dapat dipacu hingga 3,2GHz sebagai dapur pacu. Chipset ini memiliki performa yang sangat baik, bahkan lebih baik daripada Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 yang digunakan di ASUS ROG Phone 6. Snapdragon 8 Gen 2 memiliki CPU yang 15 persen lebih cepat, 15 persen lebih hemat daya, dan GPU yang 20 persen lebih bertenaga.

Chipset ini mendukung teknologi ray tracing yang dipercepat perangkat keras, sehingga pencahayaan lingkungan dalam game seperti pantulan cahaya pada permukaan air dan logam terlihat lebih realistis.

ROG Phone 7 juga dilengkapi dengan RAM LPDDR5X minimal 8GB dan media penyimpanan internal UFS 4.0, sehingga dapat menangani berbagai judul game dengan baik.

Untuk menjaga suhu perangkat tetap stabil, ROG Phone 7 dilengkapi dengan sistem pendingin terbaru ASUS, yaitu Gamecool 7. Sistem ini menggunakan tiga pendekatan proses pendinginan untuk mendinginkan CPU dari segala arah.

Spesifikasi layar ROG Phone 7 juga menjadi salah satu keunggulannya. Layarnya memiliki refresh rate hingga 165Hz, yang merupakan yang tertinggi di antara ponsel saat ini. Layar AMOLED berukuran 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ (2448 x 1080 piksel) memberikan pengalaman visual yang memuaskan.

Untuk daya tahan baterai, ROG Phone 7 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6.000mAh dan dukungan teknologi 65W HyperCharge untuk pengisian daya yang cepat.

Fitur bermain game yang komplit juga menjadi keunggulan ROG Phone 7. Sistem pengontrol tambahan AirTrigger dapat difungsikan untuk berbagai macam gesture, sehingga pengguna dapat mengaturnya untuk menjalankan fungsi yang lebih beragam.

ROG Phone 7 juga dilengkapi dengan X-Haptic, yang memungkinkan perangkat memberikan umpan balik dari penggambaran skenario sebuah game dengan getaran kuat yang dioptimalkan sesuai pemakai harian. Aksesori AeroActive Cooler 7 juga dilengkapi subwoofer yang menghadap ke arah depan untuk meningkatkan produksi suara bass.

Untuk dukungan suara, ROG Phone 7 dilengkapi dengan speaker ganda simetris di sisi depan yang mampu menghasilkan volume 50% lebih efektif dan performa bass 20% lebih kuat. Terdapat juga dukungan dari teknologi Dirac. ROG Phone 7 juga mendukung jack audio 3,5mm, USB Type-C, dan codec Qualcomm aptX dan aptX Lossless untuk nirkabel, serta dukungan untuk memutar Hi-Res Audio.

Spesifikasi Asus ROG Phone 7

Umum
Rilis2023
Jaringan2G, 3G, 4G, 5G
SIM CardDual SIM (Slot Khusus)
eSIMTidak

Body
Berat239 gram
Dimensi173 x 77 x 10.3 mm
KetahananIP54
Fitur Lainnya- Tahan debu dan percikan air dari segala sisi
- Logo iluminasi RGB (bagian belakang)
- Zona sensitif tekanan (Air Trigger; dua tombol)

Layar
TipeAMOLED
Ukuran6.78 inci
Refresh Rate165 Hz
Resolusi1080 x 2448 piksel
Rasio20.4:9
Kerapatan395 ppi
ProteksiCorning Gorilla Glass Victus
Fitur Lainnya- 1,07 miliar warna, HDR10+
- Touch sampling rate 720 Hz
- Tingkat kecerahan: 800 nit (khas), 1500 nit (puncak)

Hardware
ChipsetQualcomm Snapdragon 8 Gen 2
CPUOcta-core (1x3.2 GHz Cortex-X3 & 2x2.8 GHz Cortex-A715 & 2x2.8 GHz Cortex-A710 & 3x2.0 GHz Cortex-A510)
GPUAdreno 740

Memori
RAM8 GB, 12 GB
Memori Internal256 GB
Memori EksternalTidak Ada

Kamera Belakang
Jumlah Kamera3
Konfigurasi 50 MP (wide), f/1.9
13 MP (ultrawide), f/2.2
5 MP (macro),
FiturPDAF, LED flash, HDR, panorama, Video: Hingga 8K@24fps, gyro-EIS

Kamera Depan
Jumlah Kamera1
Konfigurasi32 MP (wide), f/2.0
Fitur Panorama, HDR, Video: 1080p@30fps

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6e/7, tri-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.2, A2DP, LE, aptX HD, aptX Adaptive
GPSGPS, A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, NavIC
InfraredTidak Ada
NFCAda
USBTipe-C 3.1 (bawah), Tipe-C 2.0 (samping), USB On-The-Go

Baterai
TipeLi-Po
Kapasitas6000 mAh
FiturPengisian cepat 65W (klaim 100% dalam 42 menit), pengisian balik 10W, bypass charging

Fitur
OS (Saat Rilis)Android 13
Sensor Fingerprint (optik, di bawah permukaan layar), akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas
Jack 3.5mmAda
WarnaPhantom Black, Storm White
Fitur Lainnya- Audio resolusi tinggi 32-bit/384kHz
Speaker stereo dengan dua amplifier
- Mikrofon berjumlah tiga dengan Noise Reduction
- Konektor aksesori (POGO pin)

Benchmark
Antutu (v9)

Harga Asus ROG Phone 7

Harga
Rp 10.585.00

Catatan: Informasi yang tercantum di atas mungkin tidak sepenuhnya akurat. Silakan hubungi kami jika anda menemukan kesalahan pada informasi di atas.

About the Author

Menyukai hal-hal yang berhubungan dengan game dan teknologi serta senang merekomendasikan produk gadget terbaik.

Posting Komentar

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.