Pengertian Kabel UTP, Gambar, Jenis, Fungsi, Warna dan Urutan

Daftar Isi

Pengertian Kabel UTP Beserta Jenis dan Fungsi Kabel UTP - UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah jenis kabel yang terbuat dari tembaga, mempunyai isolasi plastik dan terbungkus oleh bahan isolasi yang dapat melindungi dari api dan kerusakan fisik lainnya.

Kabel UTP memiliki 4 pasang inti kabel yang saling terbelit yang mana masing-masing kabel memiliki kode warna yang berbeda. Kabel Twisted Pair Cable ini terbagi kedalam 2 jenis diantaranya, Shielded dan Unshielded. Shielded adalah jenis dari kabel UTP yang memiliki selubung pembungkus, sedangkan unshielded adalah jenis yang tidak mempunyai selubung pembungkus. Untuk koneksinya kabel jenis ini memakai konektor RJ-45 atau RJ-11.

Kabel UTP

Fungsi kabel UTP yaitu dapat digunakan sebagai kabel untuk jaringan Local Area Network (LAN) pada sistem network atau jaringan komputer, dan umumnya kabel UTP memiliki impedansi kurang lebih 100 ohm, dan juga dibagi menjadi kedalam beberapa kategori berdasarkan kemampuannya sebagai penghantar data.

Kabel UTP

Jenis-jenis kabel UTP

Berikut jenis-jenis kabel UTP :

  1. CAT 1 – Kabel UTP Category 1 [Cat1] adalah jenis kabel UTP dengan kualitas transmisi yang terendah, didesain untuk mendukung komunikasi suara analog saja.
  2. CAT 2 – Kabel UTP Category 2 [Cat2] adalah jenis kabel UTP memiliki kualitas transmisi yang lebih baik dibandingkan dengan kabel UTP Cat1, jenis atau kategori ini didesain untuk mendukung komunikasi data dan juga suara digital. Kabel ini bisa mentransmisikan data sampai 4 megabit/detik.
  3. CAT 3 – Kabel UTP Category 3 [Cat3] adalah kabel UTP dengan kualitas transmisi yang lebih baik dibandingkan dengan kabel UTP Category 2, jenis atau kategori ini didesain untuk mendukung komunikasi data dan suara pada kecepatan hingga 10 megabit per detik.
  4. CAT 4 – Kabel UTP Category 4 [Cat4] adalah suatu jenis kabel UTP dengan kualitas transmisi yang jauh lebih lebih baik jika dibandingkan dengan kabel UTP Category 3 (Cat3) atau sebelumnya, didesain untuk mendukung komunikasi data dan juga suara sampai kecepatan 16 megabit/detik.
  5. CAT 5 – Kabel UTP Category 5 [Cat5] adalah suatu jenis kabel UTP dengan kualitas transmisi yang lebih baik jika dibandingkan dengan kabel UTP Category 4 (Cat4) atau yang sebelumnya, didesain untuk mendukung komunikasi data dan komunikasi suara pada kecepatan sampai 100 megabit/detik.
  6. CAT 6 – Kabel UTP Category 6 [Cat6] adalah jenis standar kabel UTP dengan sertifikasi resmi paling tinggi.
  7. CAT 7 – Kabel UTP Category 7 [Cat7] adalah jenis kabel premium yang sangat cocok sekali sebagai media yang high traffic berbagai macam aplikasi dalam 1 kabel (single cable). Maksimum data yang terkirim sampai 10 Gbit/detik, dengan frekuensi 1000 Mhz.

Fungsi Kabel UTP

Kabel UTP memiliki fungsi sebagai media penghubung antar perangkat hingga menjadi sebuah jaringan. Namun ada beberapa fungsi lain dari kabel UTP yang bisa anda ketahui.

1. Penghubung Antar Perangkat Komputer

Biasanya sistem jaringan yang menggunakan kabel UTP yaitu skalanya juga terbilang masih kecil. Salah satu fungsi dari kabel UTP ini adalah sebagai media penghubung dari masing-masing perangkat elektronik.

Fungsi kabel UTP yang paling sering dijumpai adalah sebagai media penghubung beberapa perangkat komputer melalui jaringan. Untuk menghubungkan komputer dengan komputer, maka dibutuhkan penggunaan kabel UTP dengan susunan cross over.

2. Penghubung Router dengan Switch

Selain sebagai penghubung antar perangkat komputer, kabel UTP juga berfungsi sebagai media penghubung antara switch dengan router. Pemasangan kabel secara straight pada kabel UTP digunakan untuk menghubungkan 2 device yang berbeda seperti switch dan router.

Proses susunan kabel UTP secara straight harus dilakukan dengan kombinasi warna kabel secara berurutan alias sama. Misalnya saja untuk kabel pertama hingga susunan kabel terakhir perlu di urut dengan warna yang serupa.

3. Sebagai USB Extender

Fungsi dari kabel UTP yang selanjutnya adalah sebagai USB extender. Kita tahu bahwa USB jenis extender ini memiliki harga yang cukup mahal, karena inilah mengapa banyak orang yang mengakalinya menggunakan kabel UTP.

Sebagai pengganti USB extender, fungsi dari kabel UTP adalah untuk memperpanjang kabel, sehingga dapat menjangkau piranti perangkat lunak untuk saling terhubung satu sama lain.

4. Media Penghubung Antara Switch dengan Piranti Elektronik

Kabel UTP juga bisa difungsikan sebagai media penghubung antara switch dengan beragam perangkat elektronik lainnya. Dengan begitu komponen switch atau hub bisa saling terhubung secara maksimal dengan perangkat tertentu.

Warna Kabel UTP dan Fungsinya

Warna Kabel UTP

Kabel UTP merupakan kabel bundle twisted pair atau dikenal dengan istilah kabel berpilin. Kabel UTP terdiri dari delapan komponen kabel. Masing-masing kabel memiliki empat pasang kabel bundel yang berlilitan satu dengan lainnya.

Berikut beberapa fungsi warna kabel UTP yang umum digunakan :

  1. Putih-Cokelat - Fungsi dari kabel UTP putih-coklat adalah sebagai media penghantar arus DC (arus searah).
  2. Coklat - sebagai media penghantar arus satu arah pada rangkaian listrik.
  3. Putih-Jingga - warna kabel UTP kombinasi putih jingga memiliki fungsi yang sangat penting dalam proses penghantaran paket data.
  4. Jingga - sebagai salah satu komponen yang bertugas sebagai penghantar data.
  5. Putih-Biru - sebagai penghantar data yang lebih spesifik yaitu berupa suara.
  6. Biru - sebagai penghantar data suara.
  7. Putih-Hijau - sebagai media penghatar paket data seperti pada umumnya.
  8. Hijau - Sebagai media penghantar informasi data, hampir sama dengan yang sebelumnya.

Karakteristik Kabel UTP

Kabel UTP memiliki karakteristik atau ciri khas tersendiri, setidaknya cara kerjanya tentu akan berbeda dengan jenis kabel lainnya. Berikut beberapa karakteristik dari kabel UTP yang perlu anda ketahui.

  • Kabel UTP umumnya terdiri dari 8 buah kabel dengan ukuran kecil yang tersusun dengan kombinasi warna yang beragam.
  • Kabel UTP bagian dalam nantinya akan saling dililitkan satu dengan yang lainnya secara erat. Tujuannya agar kabel tersebut dapat dibentuk menjadi 4 pasang kabel bundel.
  • Kabel UTP memiliki kemampuan impedansi hingga 100 Mbps.
  • Konektor pada kabel UTP adalah RJ-45.
  • Kabel UTP didesain dengan isolator.
  • Kabel UTP dapat melakukan proses transmisi data yang cepat mulai dari 1000 Mbps (1Gbps) hingga 10 Gbps.

Susunan Kabel UTP

Berdasarkan urutan atau susunannya, kabel UTP dibagi menjadi 3 macam yaitu kabel UTP straight-through, kabel UTP roll over dan kabel UTP cross over. Untuk bisa lebih memahaminya, silahkan simak pembahasannya di bawah ini.

1. Kabel UTP Straight Through

Kabel UTP Straight Through

Kabel UTP jenis ini bisa anda lihat contohnya pada gambar di atas. Dari gambar di atas dapat disimpulkan bahwa susunan kabel UTP straight through memiliki ciri khas yang kuat dan mudah dikenali.

Cara memahami susunan kabel jenis ini adalah dengan mengamati metode penyusunannya yang masih menggunakan aturan sama antar konektor satu dengan konektor yang lainnya.

Karena hal itulah yang membuat kabel UTP straight through lebih dikenal dengan istilah twin side. Dari sisi metode penyusunannya, urutan kabel UTP antara ujung konektor satu dengan ujung konektor lainnya memang didesain dengan susunan yang berurutan dengan warna sama.

Dalam implementasinya sendiri, jenis kabel UTP straight through memiliki fungsi untuk menghubungkan dua jenis perangkat yang berbeda. Contoh penerapan penggunaan kabel UTP straight through adalah sebagai media penghubung switch dengan router.

2. Kabel UTP Roll Over

Kabel UTP Roll Over

Perbedaan antara kabel UTP straight through dengan kabel UTP roll over terletak pada metode penysunan yang diterapkan. Kabel UTP roll over disusun secara terbalik, lebih jelasnya bisa anda perhatikan pada contoh gambar di atas.

Kabel UTP roll over berfungsi sebagai penghubung perangkat elektronik dengan jaringan yang berbeda, namun meskipun begitu masih sama-sama memiliki konsol. Contoh penerapannya seperti digunakan untuk menghubungkan switch dengan proyektor.

3. Kabel UTP Cross Over

Kabel UTP Cross Over

Dalam metode penyusunan pada kabel UTP cross over didesain dengan urutan pemasangan yang berbeda, yaitu urutannya berbeda antara pemasangan ujung konektor satu dengan ujung konektor lainnya, untuk lebih memahaminya silahkan lihat gambar cross over di atas.

Fungsi dari kabel UTP cross over adalah untuk menghubungkan perangkat elektronik yang berbeda. Namun lebih pada menghubungkan perangkat elektronik yang sama saja. Contoh penerapannya yaitu menghubungkan antara perangkat elektronik yang sama persis. Misalnya menghubungkan komputer dengan komputer, printer dengan printer dan seterusnya.

Itulah tadi Pengertian Kabel UTP dan Fungsinya semoga bermanfaat.

Offa
Offa Menyukai hal-hal yang berhubungan dengan game dan teknologi serta senang merekomendasikan produk gadget terbaik.

Posting Komentar