Fitur Unggulan
- Layar Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz
- Kamera utama 50 MP dengan OIS
- Baterai 5000 mAh, awet untuk pemakaian seharian penuh
- SoC kelas menengah Exynos yang cukup oke
- Desain bodi minimalis dengan sertifikasi IP67
Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A54 5G
Samsung Galaxy A54 memiliki desain yang terlihat mewah dan mirip dengan Galaxy S23 Series. Tidak hanya tata letak kamera belakangnya, tapi juga sensasi premiumnya. Frame-nya terbuat dari logam, dan tersedia dalam warna Lime, Graphite, Violet, dan White. Yang menarik, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan sertifikasi IP67 yang membuatnya tahan terhadap debu dan air.
Dari segi ergonomis, A54 5G juga nyaman digenggam. Ukurannya pas untuk tangan yang tidak terlalu besar saat digunakan dengan satu tangan.
A54 5G dilengkapi dengan layar Super AMOLED 6,4 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz. Refresh rate pada ponsel ini adaptif, menyesuaikan dengan konten yang ditampilkan. Kualitas visual yang ditampilkan juga sangat bagus saat digunakan untuk menonton film atau membuka artikel dengan gambar penuh.
Kemampuan Samsung Galaxy A54 dalam memotret subjek manusia sangat baik. Warna kulit terlihat alami, terutama saat menggunakan kamera depan.
Untuk kamera utama saat siang hari atau dalam kondisi cahaya yang baik, hasil fotonya sangat memuaskan. Ketajaman dan reproduksi warnanya bagus, dengan warna yang netral dan cerah. Warna-warna cerah dapat ditangkap dan ditampilkan dengan jelas.
Hasil foto dari jarak dekat juga bagus, dengan jarak fokus yang cukup dekat sekitar 10cm. Sedangkan untuk pemotretan dalam kondisi cahaya rendah, kamera utama Galaxy A54 5G masih mampu memberikan hasil yang memuaskan.
Dari pengalaman penggunaan untuk foto, bermain game, browsing, dan chatting, Samsung Galaxy A54 5G dapat bertahan sekitar 14 jam
Samsung Galaxy A54 5G ditenagai oleh chipset Exynos 1380 5G. RAM bawaannya 8 GB, dan tersedia dalam dua pilihan storage yaitu 128 GB dan 256 GB. Kinerjanya cepat untuk berbagai kebutuhan sehari-hari. Ponsel ini juga tidak mudah panas saat digunakan untuk bermain game dalam waktu lama.
Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G
Umum | |
---|---|
Rilis | Maret 2023 |
Jaringan | GSM, HSPA, LTE, 5G |
SIM Card | Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) |
Body | |
---|---|
Berat | 202 gram |
Dimensi | 158.2 x 76.7 x 8.2 mm |
Material | Depan dan Belakang Berlapis Kaca Gorilla Glass 5, Frame Plastik |
Warna | Lime, Graphite, Violet, White |
Layar | |
---|---|
Tipe | Super AMOLED, 120Hz, HDR10+, 1000 nits |
Ukuran | 6.4 inci, 82.9% rasio layar ke bodi |
Resolusi | 1080 x 2340 pixel, rasio 19.5:9, kerapatan ~403 ppi |
Platform | |
---|---|
OS | Android 13, One UI 5.1 |
Chipset | Exynos 1380 (5 nm) |
CPU | Octa-core (4x2.4 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55) |
GPU | Mali-G68 MP5 |
Memori | |
---|---|
Internal | 6/128 GB, 8/128 GB, 8/256 GB |
Eksternal | Tersedia slot hybrid microSDXC |
Kamera Belakang | |
---|---|
Resolusi | 50 MP, f/1.8, (wide), 1/1.56", 1.0µm, PDAF, OIS 12 MP, f/2.2, 123 ˚(ultrawide), 1.12µm 5 MP, f/2.4, (macro) |
Fitur | LED flash, panorama, HDR |
Video | 4K @30fps, 1080p @30/60fps, 720p @480fps |
Kamera Depan | |
---|---|
Resolusi | 32 MP, f/2.2, 26mm (wide), 1/2.8", 0.8µm |
Video | 4K @30fps, 1080p @30/60fps |
Audio | |
---|---|
Speaker | Speaker Stereo |
Jack 3.5mm | Tidak ada |
Konektivitas | |
---|---|
WLAN | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, Wi-Fi Direct |
Bluetooth | 5.3, A2DP, LE |
GPS | GPS, GLONASS, GALILEO, BDS |
Radio | Tidak ada |
NFC | Ada |
USB | USB Type-C 2.0, OTG |
Fitur | |
---|---|
Sensor | Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, compass |
Lainnya | Virtual proximity sensing |
Baterai | |
---|---|
Tipe | Li-Po, non-removable |
Kapasitas | 5.000 mAh |
Fitur | 25W Wired Charging |
Benchmark | |
---|---|
Antutu | 506.678 (v9) |
Harga Samsung Galaxy A54 5G
Harga | 8/256 GB - Rp 6.400.000 |
Lihat Harga Terbaru | Shopee Tokopedia Blibli |
Penilaian | Desain & Material: 6.6 Kinerja: 7.3 Kamera: 8.1 Konektivitas: 8.3 Baterai: 8.0 |
Ulasan | Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A54 5G |
Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Teknoindie.com tidak menjamin informasi pada halaman ini 100% akurat.